Tau gak teman, baru baru ini dua pengusaha kenamaan dunia sudah
mulai melakukan rally ke luar angkasa. Mereka pergi ke luar angkasa, layaknya
kita melakukan perjalanan menggunakan pesawat biasa. Ialah pengusaha asal
Inggris, Richard Branson pemilik Virgin Group yang tanggal 11 juli lalu mencuri
start dari pesaingnya. Dirinya menggunakan pesawat Unity 22 milik Virgin
Galactic. bersama 6 kru kapal, diantaranya dua pilot dan empat penumpang.
Mereka menembus angkasa dan atmosfer bumi. Darisana mereka melihat lintasan
bumi yang jelas terlihat bulat.
Berisi enam awak kabin diantaranya ialah Richard Branson sendiri,
pilot Dave Mackay, Coplin Bennet selaku instruktur operasional mesin, Kepala
Instruktur Astronot Virgin galactic, Beth Moses, Vice President Virgin Galactic
untuk urusan pemerintah, Sirisha Bandla, dan Mike Masucci Astronot Virgin
Galactic. Pesawat ini telah mencapai 86 kilometer ketinggian dari atas bumi.
Dalam misi ini ia memperdengarkan lagu dari Khalid yang berjudul
New Normal untuk merayakan manusia pertama yang wisata ke luar angkasa.
Rupanya, beberapa hari lagi merupakan ulang tahunnya sendiri. Dalam kesempatan
tersebut, ia juga menceritakan waktu kecil sering melihat angkasa di langit, dan
bermimpi mencapainya. Hal tersebut menjadi kado luar biasa untuk Richard.
Virgin Galactic akan menjadikan pesawat ini menjadi sebuah pesawat
komersil seperti pesawat berpenumpang lainnya. Pesawat ini sendiri sudah sejak
lama melakukan ujicoba kelayakan terbang. Pertama kali mereka melakukan ujicoba
pada tahun 2018 dan di tahun 2019.
Misi Jeff Bezos
Pengusaha plontos satu ini akan menjalankan misinya menuju luar
angkasa dengan pesawat luar angkasa bernama New Shepard. Spacecraft satu ini
adalah pesawat komersil yang memang sudah deprogram dengan kecanggihan interior
dan komputisasi canggih. Berbentuk roket, pesawat ini akan terbang dan melepas
kapsulnya.
New Shepard akan melepas kapsulnya yang kemudian akan membawa enam
awak kabin dengan jendela yang super lebar disertai kursi yang di desain sesuai
anatomi bentuk tubuh manusia. Kapsul tersebut akan membawa astronaut dan
penduduk sipil menuju luar atmosfer dengan pemandangan yang fantastis.
Mantan CEO perusahaan raksasa Amazon ini akan membawa mantan
astronot kawakan yang berusia 82 tahun bernama Wally Funk. Bersamanya diantara
lain adalah adik kandungnya sendiri Mark Bezos. Kemudian mantan bos Amazon ini
mengajak Oliver Daemen, seorang pelajar berusia 18 tahun yang memenangkan
lelang ikut tour antariksa sekitar USD 28 juta. Berbeda dengan Virgin Galatic, semua penumpang
hanya masyarakat sipil.
Misinya sendiri akan dieksekusi pada tangga 20 Juli mendatang, diharapkan masyarakat sipil nantinya juga dapat menyewa wahana yang akan disediakan Blue Origin. Jadi siap siapin aja duit sekitar USD 28 juta untuk mengikuti perjalanan seru seumur hidup ke luar angkasa. Sumber: Reuters, Jeff Bezos&Richard Branson IG.
Tes
BalasHapus